Kontroversi Film The Santri
Batusangkar-11
Desember 2019. Meski baru direncanakan rilis tahun depan, film The Santri
besutan sutradara Livi Zheng menuai kontroversi. Film ini diperankan oleh Guz
Azmi, Veve Zulfikar, Wirda Mansur dan Emil Dardak. Sejumlah pihak menolak film
tersebut tayang di bioskop Indonesia. Penolakan dilakukan oleh sejumlah
kalangan setelah thrailer film The Santri dirilis oleh channel youtube, NU
channel pada 9 September lalu.
Sejumlah
kalangan yang menolak film The Santri diantaranya adalah ustadz Maaher At-Thuwailibi
dan Hanif Alathas. Melalui akun instagramnya, ia melayangkan kritikan terhadap
Wirda Mansur selaku pemeran dalam film tersebut. Ustaz Maaher mengunggah sebuah
kolase foto Wirda Mansur beserta sebuah tulisan berisikan kritikannya. Ia
mempertanyakan soal adegan dalam trailer tersebut apakah sudah menjadi cerminan
kehidupan santri. Tak hanya ustaz Maaher At-Thuwailibi, kritikan juga datang
dari Hanif Alathas (Ketua Umum Front Santri Indonesia) memprotes film tersebut.
Hanif Alathas menilai film garapan Livi Zheng tersebut bukan cerminan budaya
santri. Film The Santri dianggap tak mencerminkan akhlak maupun tradisi santri
di Indonesia.
Indrayani (1730303013)
Komentar
Posting Komentar