Tetap Beraktifitas Normal
Presiden
Jokowi sudah menetapkan kebijakan kepada masyarakat Indonesia untuk tetap di
rumah saja, dan menjauhi kerumunan. Hal tersebut dilakukan agar menghambat tersebarnya
virus corona. Sejumlah daerah yang tersebar diberbagai wilayah Indonesia pun sudah mulai menerapkan hal tersebut
karena status tanggap darurat corona, sejumlah daerah seperti kota-kota besar salah
satunya Kota Jakarta masyarakatnya sudah mulai menerapkan tetap di rumah saja atau
“work from home” , sayangnya, hal tersebut
tidak diterapkan oleh semua masyarakat apalagi masyarakat dengan kehidupan
yang pas-pasan, hanya saja masyarakat
yang berkecukupan yang menerapakan work
from home atau tetap di rumah saja.
Nagari
Pitalah, masyarakatnya meski sudah mendengar berita tentang Covid-19 dan berita work from home tetap saja mereka masih
melakukan aktifitas seperti biasa. Bahkan tidak sedikit masyarakat melakukan aktifitas
tidak memakai masker. Yulia(32) salah satu warga Nagari Pitalah, “Dengan berita
corona yang saya dengar di mana-mana sebenarnya membuat saya khawatir, tapi mau
gimana lagi, keluarga saya juga butuh makan, memang pemerintah sudah menghimbau
masyarakatnya untuk tetap di rumah saja tapi kalau bagi kami yang hidup pas-pas
an gini kalau di rumah saja tidak bekerja nanti anak kami mau makan apa, jadi saya
tetap melakukan aktifitas normal seperti biasa.”Jelasnya.
Minggu,
22 maret 2020 bahkan masyarakat Nagari Pitalah juga tetap mengunjungi keramaian
seperti aktifitas kepasar, pedagang dan pembeli pun masih ramai dan melakukan aktifitas
normal. Walaupun berita virus corona sudah didengar dimana-mana baik itu di radio,
televise maupun gadget tetapi hal tersebut tidak memudarkan semangat masyarakat
Nagari Pitalah untuk bekerja keras seperti biasa. Sampai saat ini masyarakat Nagari
Pitalah belum ada yang terjangkit virus corona.
Rahma Dewi Sinta (1730303014)
Komentar
Posting Komentar