Koto Baru Kaya dengan Rempah-Rempah
Koto
Baru - Nagari
Koto Baru merupakan salah satu penghasil rempah Kulit Manis terbanyak di Tanah
Datar, karena tanah dan udara yang cukup subur dan segar tempat ini adalah
objek para Toke berburu Rempah Kulit Manis. Per bulan Mei kemarin melonjaknya
harga Kulit Manis memberikan rasa manis buat warga Koto Baru dan sekitarnya,
sebab dahulunya harga kulit manis perKilonya 40K - 45K jika kualitas A dan KA,
KB, KC, dan EC mengikut harga A yang ditentukan namun kini melonjak ke angka
60K-65K perkilonya.
Sebab
tingginya permintaan perusahaan dan IMPOR serta EXPORE memberikan inisiatif
masyarakat untuk selalu membudidayakan rempah-rempah yang kita miliki. Lama
proses tumbuh kayu/ kulit manis dan bisa dipanen setelah ditanam kurang lebih 5
Tahun, kayu manis ini terkenal banyak manfaat dan kaya akan kegunaan nya, juga
bukan hanya Kulit Manis saja melainkan Cengkeh, Buah pala juga subur dan
termasuk banyak juga di budidayakan disini. Bercocok tanam atau bertani dan beternak
adalah profesi yang legenda di Desa ini.
Adapun
masyarakat yang remaja sesekali mengadu nasib ke negeri orang dan itu menjadi
pelajaran terbaik untuk pengalamannya serta itu juga budaya Minang Kabau yakni
"MARANTAU". Dan tak heran juga jika dari mereka yang tidak kerasan
untuk merantau maka kehidupannya melalui bertani dan beternak. (do)
Komentar
Posting Komentar