Acara PkM Kolaborasi HMJ JI UIN MY dan HIMAKOM UNRI Sukses Digelar


Batusangkar - Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Jurnalistik Islam UIN Mahmud Yunus Batusangkar melakukan kolaborasi bersama Himpunan Mahasiswa (HIMA) Ilmu Komunikasi UNRI di SMA Tri Bakti Pekanbaru, Riau pada Kamis, 10 November 2022 lalu. 

Kolaborasi ini bertajuk Pengabdian Kepada Masyarakat dengan tema "Pendampingan Citizen Journalism Dalam Meminimalisir Hoax Bagi Pemula". Kegiatan ini disambut hangat oleh pihak sekolah SMA Tri Bakti yang dibuktikan dengan hadirnya wakil kepala sekolah yang bersangkutan mewakili kepala sekolah karena ada kendala suatu hal. Waka sekolah menyampaikan terimakasih kepada kedua Himpunan Mahasiswa Jurusan tersebut karena telah bersedia melakukan pengabdian di SMA Tri Bakti 

 "Saya mewakili kepala sekolah SMA Tri Bakti Pekanbaru, menyampaikan terimakasih kepada HMJ JI UIN Mahmud Yunus Batusangkar dan HIMAKOM UNRI karena telah bersedia membagi ilmunya disini, semoga bermanfaat untuk anak-anak kami" ujar Waka sekolah 

 Kedua Himpunan Mahasiswa Jurusan ini saling besinergi demi lancarnya acara kolaborasi PkM di SMA Tri Bakti yang sasarannya adalah siswa-siswi sekolah tersebut. Acara ini dimulai dari jam 1 siang hingga jam 4 sore dengan rundown pemberian materi masing-masing 1 orang dari HMJ JI dan 1 orang dari HIMAKOM yang kemudian diakhiri dengan pelatihan langsung siswa-siswi menjadi seorang citizen journalism didampingi oleh semua anggota HMJ JI dan HIMAKOM.

(Melva Silvira)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SEMINAR DESAIN GRAFIS BERBASIS BISNIS YANG DIADAKAN OLEH HIMPUNAN MAHASISWA PROGRAM STUDI JURNALISTIK ISLAM

REVIEW FILM JOKER

USIA LANJUT, PAIMIN TETAP EKSIS BERJUALAN