Masjid Raya Sumbar, Masjid Tahan Gempa?
Batusangkar - Menjadi masjid terbesar di Sumatera Barat yang berlokasi di Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat tepatnya di Jalan Khatib Sulaiman dan Jalan Ahmad Dahlan, Kota Padang. Masjid Raya Sumbar dirancang tahan gempa hingga 10 SR dan memiliki shelter lokasi jika terjadi tsunami. Masjid yang mulai dibangun pada 21 Desember 2007 ini dibangun di lahan seluas 40.000 meter persegi. Luas bangunan utama kurang dari setengah luas lahan, yaitu sekitar 18.000 meter persegi, sehingga terdapat halaman yang luas. Konstruksi masjid terdiri dari tiga lantai. Ruang utama yang digunakan sebagai ruang salat terletak di lantai atas. Masjid ini didesain khusus agar tak roboh saat ada gempa bumi. Konstruksi ini menguntungkan karena bisa tahan guncangan. Bangunan utama Masjid Raya Sumatra Barat memiliki denah dasar seluas 4.430 meter persegi. Konstruksi bangunan dirancang dalam kondisi geografis Sumatera Barat yang beberapa kali diguncang gempa berkekuatan besar. Masjid ini ditopang